spedy

Laman

Belajar Al-Qur'an online dari Arab

Senin, 22 Februari 2010

Kelembutan Pembuka Hati

Pada masa Rasulullah SAW, ada seorang Yahudi yang sudah sangat tua. Ia tidak dapat melihat. Tubuhnya pun sudah sangat lemah.
Sejak ia mendengar orang membicarakan kenabian Muhammad SAW, ia sangat membenci lelaki mulia itu. Ia juga membenci Islam. Tiap hari ia mencaci-maki Rasulullah SAW. Memuntahkan kebenciannya kepada Nabi yang datang dari bangsa Arab, bukan Yahudi.

Rasulullah SAW mengetahui perbuatan orang tua tersebut. Beliau pun mengenalnya dengan baik. Namun orang tua tersebut hanya mendengar tentang Rasulullah SAW. Ia tidak mengetahui sosok beliau.
Rasulullah SAW sedikit pun tidak marah kepada orang yang sudah tua itu. Apalagi sampai memusuhinya. Bahkan beliau merasa kasihan kepadanya karena tidak ada seorang pun yang mau mempedulikannya.
Maka setiap hari Rasulullah datang ke tempat kakek-kakek tersebut untuk memberinya makan. Bahkan beliau sendiri yang menyuapinya dengan sangat lembut. Kakek-kakek itu sangat senang. Tetapi ia tidak tahu siapa sebenarnya yang mau menyuapinya setiap hari.

Setiap kali Rasulullah SAW datang menyuapi kakek -kakek Yahudi itu, ia selalu memuntahkan kebenciannya kepada Rasulullah SAW. Caci maki meluncur deras dari mulutnya. Sedangkan Rasulullah SAW dengan sabar mendengarkan caci maki itu.

Ketika Rasulullah SAW wafat, sahabat beliau yang paling dekat, Abu Bakar, menggantikan peran beliau. Menyuapi orang tua itu.
Pada saat Abu Bakar menyuapinya, orang tua itu berkata,"Engkau pasti bukan orang yang biasa menyuapiku. Orang itu lebih lembut daripada kau."
Abu Bakar menjawab dengan bertanya, "Engkau tahu siapa yang biasa menyuapimu?" Abu Bakar melanjutkan perkataannya. "Dialah Muhammad, Rasulullah. Kini beliau telah wafat. Maka aku datang menggantikan beliau."

Terhenyaklah kakek-kakek Yahudi itu. Ia terkejut bukan main. Serta merta ia menangis. Air matanya deras mengalir di pipinya. Beberapa saat kemudian, dia pun menyatakan dirinya masuk Islam.

Tidak ada komentar:

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...